TELAH TERJADI TAWURAN DEKAT RUMAH KAPOLDA JAMBI

Dobrak.id – JAMBI. Telah terjadi lagi tawuran pelajar di Kota Jambi. Kali ini ketika Rabu (2/11/2022) terjadi di ruas Jalan Sumantri Brojonegoro, Sipin Kota Jambi.

Diduga tawuran tersebut dilakukan oleh sekelompok pelajar Sekolah Menengah Atas (SMA) dengan pelajar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Namun belum tahu pasti asal sekolah masing-masing.

Salah satu kelompok tampak menggunakan pakaian pramuka dan pakaian olahraga, berada di depan restoran cepat saji cukup dekat dengan rumah dinas Kapolda Jambi, sedangkan kelompok berikutnya menggunakan pakaian warna putih abu-abu, berada di dekat simpang pasar TAC, lebih kurang 500 meter jarak ke dua kelompok beraksi.

Tidak sedikit pengguna ruas jalan dan warga sekitar resah oleh mereka, masing-masing kelompok tampak memblokir ruas jalan setempat, mereka berdiri di tengah jalan sembari diantaranya menempatkan kendaraan di tengah jalan.

Para pelajar ini akhirnya berhamburan melarikan diri oleh karena diusir sekelompok warga, yang diduga adalah warga yang bertempat tinggal di kawasan setempat.

Warga membubarkan saat pelajar ini saling sorak dan saling ejek. Aksi pembubaran dilakukan dengan tangan kosong dan hanya bermodal memberi pengertian kepada mereka secara lisan.

“Bubar-bubar kamu ni, tolong bubar, sudah jangan lagi beribut,” ucap salah seorang warga saat membubarkan.

Sementara ini atas peristiwa tersebut terpantau tidak ada korban luka maupun korban jiwa dan objek yang rusak, bahkan terpantau ruas jalan kembali normal.

( lim / Dobrak.id )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *