Dobrak.id – JAMBI. Ketika Selasa pagi (12/7/2022) resmi dibuka kejuaraan bulu tangkis piala Gubernur Jambi tahun 2022. Kompetisi tersebut di hall Persatuan bulu tangkis seluruh indonesia Wanagraha, wilayah Simpang Pulai Kota Jambi.
Acara dibuka secara resmi oleh Gubernur Jambi Al Haris, hari pembukaan ini terhitung sebagai hari pertama pertandingan dan akan berakhir 16 Juli 2022.
Kejuaraan bulu tangkis piala Gubernur Jambi ini diikuti oleh 250 atlet. Pertandingan dilaksanakan tiga kategori, yaitu tunggal dan ganda putra putri pada anak-anak, kemudian tunggal, lalu ganda putra putri kategori pemula. Berikutnya tunggal dan ganda putra putri remaja.
Dalam momentum ini juga diselenggarakan pertandingan ekshibisi antar pasangan Gubernur Jambi bersama Rektor Universitas Jambi, melawan pasangan staf ahli Gubernur dengan Kadispora Provinsi Jambi. Hasilnya pertandingan tersebut dimenangkan oleh pasangan Gubernur Jambi dengan skor 21-15.
Laksanakan dengan sportif menjadi pesan Gubernur Jambi Al Haris untuk atlet dan official. Al Haris juga menyatakan kejuaraan ini untuk meningkatkan kemampuan para atlet dalam berolahraga bulu tangkis, sekalius perhatian terhadap masyarakat yang telah membentuk diri sebagai pemain bulu tangkis.
“Saya buka turnamen ini tujuannya untuk menggairahkan semangat anak Jambi yang sudah latihan, sudah memilih jalur bulu tangkis ini, sayang kalau tidak kita kembangkan minatnya,” kata Al Haris.
( zam / Dobrak.id )