37 SISWA POSITIF COVID-19, SMAN TT DI LOCKDOWN

Dobrak.id – JAMBI. Sebanyak 37 orang siswa SMAN Titian Teras Abdurrahman Sayoeti dinyatakan positif covid 19. Dengan ditemukan adanya siswa positif ini, kini SMAN TT di lockdown dari aktivitas luar sekolah.

Hal ini disampaikan langsung oleh Kadis Pendidikan Provinsi Jambi Varial Adhi Putra (14/2/2022). Varial mengatakan sebanyak 37 orang siswa SMAN TT dinyatakan positif covid 19 berdasarkan hasil PCR yang dilakukan oleh tim Satgas penanganan covid 19 Provinsi Jambi.

“Yang positif ada 37. Seluruhnya adalah siswa, tidak ada guru maupun pamong. Sekarang sudah ditangani di Bapelkes. Kemudia yang bergejala juga kita isolasi. Ada sebanyak 60 siswa yang kita isolasi di sekolah itu sendiri,” kata Varial.

Lanjut Varial, dari 37 siswa yang positif ini adalah bagian dari 90 sampel yang diperiksa oleh tim Labkesda Provinsi Jambi. Dan masih ada 80 sampel lagi yang akan diambil untuk diperiksa.

Varial menegaskan, dengan ditemukannya kasus tersebut, maka SMAN TT di lockdown dari aktivitas luar sekolah. Namun untuk pelaksanaan kegiatan pembelajaran tatap muka di sekolah, masih tetap berjalan bagi siswa yang dinyatakan bebas dari covid 19.

“Untuk proses belajar, tetap kita laksanakan secara tatap muka langsung. Artinya anak-anak yang memang betul-betul sudah kita seleksi itu sudah sehat, tidak terpapar covid. Para siswa juga tidak dibenarkan untuk keluar dari lingkungan sekolah. Proses belajar di dalam sekolah juga dilakukan secara ketat dengan protokol kesehatan.”tandanya.

( zam/Dobrak.id )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *