Dobrak.id – KOTA JAMBI. Gubernur Jambi Al Haris memimpin langsung rakor kesiapan pengamanan hari raya Idul Fitri 1443 Hijriah. Gubernur berharap, pada hari raya tahun ini Provinsi Jambi tetap kondusif.
Senin pagi (25/4/2022) bertempat di auditorium rumah dinasnya, Gubernur Jambi Al Haris memimpin langsung rapat koordinasi bersama Forkopimda Provinsi Jambi, mengenai kesiapan pengamanan hari raya Idul Fitri 1443 Hijriah tahun 2022. Dalam rakor tersebut, Al Haris memastikan keamanan pada arus mudik dan arus balik lebaran nantinya. Kemudian memastikan ketersedian energi listrik, dan tetap mewaspadai pandemi Covid 19.
Selain itu, Al Haris juga ingin memastikan ketersedian bahan pokok di pasar tetap aman dalam menghadapi hari raya Idul Fitri 1443 Hijriah. Gubernur bersama unsur Forkopimda telah menjadwalkan akan melakukan sidak ke pasar, agar tidak ada kelangkaan dan kenaikan harga terhadap bahan bokok. dalam rakor tersebut, Gubernur juga memastikan ketersediaan bahan bakar minyak di semua SPBU di Provinsi Jambi aman.
Al Haris mengatakan, di mudik lebaran tahun ini Pemerintah telah mengumumkan bahwa masyarakat boleh melakukan perjalanan pulang kampung.
“Dengan kondisi tersebut, Pemprov Jambi bersama unsur Forkopimda harus memastikan, bahwa perjalanan masyarakat menuju kampung halaman dapat berjalan aman dan lancar. Kami juga berharap kepada para petugas yang ditugaskan, untuk dapat bekerja sama dengan baik dan selalu menjaga kesehatan. Sehingga Provinsi Jambi tetap kondusif pada hari raya Idul Fitri 1443 Hijriah.” pungkas Haris.
( zam/Dobrak.id )