Dobrak.id – Muaro Jambi, Penjabat Bupati Muaro Jambi Bachyuni Deliansyah meninjau jalan di Desa Bakung Kecamatan Maro Sebo. Peninjauan dilakukan karena adanya keluhan dari warga terkait banyaknya jalan yang rusak dan berlubang. Selasa sore 28 Februari 2023 PJ Bupati Bachyuni Deliansyah meninjau langsung jalan Desa Bakung dan Niaso yang diprotes warga dengan melakukan penanaman pohon pisang di tengah jalan, yang mengalami rusak parah beberapa waktu lalu. Menyikapi hal tersebut PJ Bupati melihat secara langsung kondisi jalan yang terkikis dan rusak dan telah menginstruksikan kepada Dinas PUPR untuk segera memperbaiki jalan tersebut, mengingat jalan ini jadi urat nadi perekonomian warga .
Setelah dapat perintah PJ Bupati pihak PUPR langsung menurunkan alat berat dan menimbun jalan dengan batu agregat dan diratakan, sehingga pengguna jalan nyaman aman untuk melintas. Perbaikan awal yang dilakukan ialah pekerjaan jangka pendek dengan mengerjakan penambalan pada jalan berlubang. PJ Bupati juga berharap warga dapat bersabar dengan kondisi jalan yang terbilang parah tersebut, karena jalan ini segera dilakukan perbaikan, sementara ini penanganannya di gunakan program GSL terlebih dahulu.
(Dobrak.id/Yasri)