Nah! Warga Tersengat Listrik Ini Berujung Hilang

Dobrak.id – JAMBI. Nasib naas dialami Hermanto (40) saat memasang lampu di keramba ikannya. Yaitu ditengah aktivitas tersebut, dia tersentrum hingga tercebur ke sungai Batanghari, Desa Pematang Jering, Kabupaten Muaro Jambi.

Kepala Kantor Basarnas Jambi,Kornelis membenarkan telah terjadi peristiwa ini, Minggu (18/6/2023).

“Pukul 20.30 Wib, korban malam itu sedang memperbaiki Lampu Keramba Ikan miliknya, lalu korban tersengat arus listrik lampu tersebut dan terjatuh ke sungai Batanghari” Ungkapnya saat dikonfirmasinmelalui telepon, Senin (19/6/2023)

Terhadap persitiwa ini Kornelis katakan dirinya telah menerjunkan beberpa personelnya ke lokasi kejadian untuk pencarian dan pertolongan korban.

“Sudah saya terjunkan tim untuk penanggulangan korban, beserta beberapa alat pun diterjunkan ke lokasi kejadian,” ujarnya.

Atas kejadian ini sontak membuat warga geger, selain itu warga setempat bersama pihak lainnya turut melakukan pencarian korban sejak malam tadi hingga Senin pagi (19/6/2023).

( lim / Dobrak.id )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *