RIDWAN DITEMUKAN TEWAS TERKUNCI DI DALAM RUMAH

Dobrak.idTEBO. Warga Desa Muara Kilis digegerkan dengan penemuan mayat di dalam kamar yang rumahnya terkunci dari dalam. Warga curiga dengan aroma busuk yang berasal dari dalam rumah.

Warga Desa Muara Kilis, Kecamatan Tengah Ilir, Kabupaten Tebo, Rabu (9/2/2022_) malam Pukul 20 Wib, digegerkan dengan penemuan mayat atas nama Ridwan 47 tahun, di dalam kamarnya. Diduga Ridwan telah meninggal dunia sejak tiga hari lalu, karena saat ditemukan tubuhnya sudah dalam kondisi membengkak dan mengeluarkan aroma busuk.

Kasat Reskrim Polres Tebo Akp Rezka Kurniawan mengatakan, Ridwan tinggal sendiri dan Polisi sempat kesulitan membuka rumahnya karena terkunci dari dalam.

Dari keterangan keluarga dan juga dokter yang memeriksanya saat di visum, Ridwan mempunyai riwayat penyakit komplikasi dan saat dilakukan identifikasi oleh tim Inafis Sat Reskrim Polres Tebo, tidak ditemukan bekas mencurigakan yang menjadi penyebab kematian. Selain itu, tidak ada juga benda berharga yang hilang.

Akp Rezka Kurniawan menegaskan, Polres Tebo telah menawarkan untuk dilakukan autopsi untuk memastikan penyebab kematian, namun pihak keluarga menolak karena mereka menduga penyebab kematian karena penyakit yang diderita korban.

“Sejauh ini dari olah TKP kita dan kita observasi di lapangan, kita wawancara kepada pihak keluarga, belum ada barang hilang yang dilaporkan. Kita akan tetap melakukan penyelidikan lebih lanjut. Namun pihak keluarga menolak untuk dilakukan autopsi dan meminta untuk segera dilakukan pemakaman,”pungkasnya.

( rif/Dobrak.id )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *