Dobrak.id – Jambi. Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) naik level lagi. Di Provinsi Jambi terdapat tiga daerah yang diberlakukan kembali kenaikan level Ppkm. Adanya pemberlakuan kenaikan level berdasarkan Instruksi Menteri Dalam Negeri (MENDAGRI) Nomor 58 Tahun 2021 Tentang Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat.
Yaitu di Provinsi Jambi kenaikan level Ppkm diberlakukan secara serentak di tiga daerah. Terdiri dari Kabupaten Kerinci, Kabupaten Merangin Dan Kabupaten Sarolangun. Tiga Kabupaten tersebut ditetapkan kembali naik ke level 3, hal ini dibenarkan Sekretaris Daerah (SEKDA) Provinsi Jambi Sudirman.
“Ada di kabupaten Sarolangun, Merangin Dan Kerinci yang naik ke level 3,” ujar Sekda Provinsi Jambi.
Kenaikan level 3 pada tiga daerah tersebut diberlakukan setiap hari nya berturut-turut selama dua pekan, yaitu dimulai sejak 9 November 2021 sampai tanggal 22 November 2021. Sesuai atas instruksi Mendagri Republik Indonesia Tito Karnavian.
Hal yang mendasar kembali adanya kenaikan level untuk Kabupaten Sarolangun, Kabupaten Merangin dan Kabupaten Kerinci akibat pencapaian target Vaksinasi di tiga Kabupaten tersebut masih tergolong rendah alias belum tercapai target yang maksimal.
Di Kabupaten Sarolangun baru 98.530 orang yang di Vaksin atau baru 45,45 % dari jumlah masyarakat yang layak divaksin. Selanjutnya di Kabupaten Merangin, baru 46,95 % Masyarakat yang dikenakan Vaksin dari jumlah masyarakat di daerah tersebut yang layak divaksin, sementara itu di Kabupaten Kerinci, baru terealisasi 35,73 % dari jumlah masyarakat yang layak divaksin atau baru 35,73 orang yang divaksin.
Selain itu berdasarkan Inmendagri Nomor 58 Tahun 2021, terdapat empat daerah turun ke level satu yang sebelumnya berada pada level dua. Selain di Kota Jambi, juga di Muaro Jambi, Tanjung Jabung Barat, dan Kota Sungai Penuh. Sedangkan untuk Kabupaten Batanghari, Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Kabupaten Tebo Dan Kabupaten Bungo bertahan pada level dua. Adapun untuk realisasi capaian Vaksinasi Covid-19 terhadap delapan daerah tersebut sudah di atas 50 % dari target capaian Vaksinasi di masing masing daerah.
Sekda Provinsi Jambi Sudirman menegaskan, Pemerintah Provinsi Jambi melalui Dinas Kesehatan akan mengirimkan surat ke tiga daerah tersebut, untuk memfokuskan capaian Vaksinasi terhadap masyarakat agar level kembali menurun. Sekda memastikan untuk ketersediaan dosis Vaksin di Dinkes Provinsi Jambi masih aman. (zam)