Dobrak.id – BUNGO. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bungo menggelar perayaan 1 Muharram 1444 Hijriyah, ketika Sabtu (30/7/2022) di Masjid Agung Al Mubarok, Bungo. Perayaan digelar dengan menyelenggarakan Istighosah, yang dipimpin oleh Ustadz Ridwan.
Bupati Bungo Mashuri beserta Wakil bupati Bungo bersama jajaran, Forkompinda, Tokoh adat, Tokoh Masyarakat dan berbagai masyarakat kalangan lainnya hadir di masjid ini mengikuti Istighosah.
Selain menyampaikan selamat Tahun Baru Islam 1444 Hijriah kepada seluruh umat Islam, Mashuri dalam pidatonya turut menyampaikan pesan, agar kita semua menjadikan momentum ini berinstropeksi dan mengambil hikmah.
“Hendaknya kita mengambil hikmah dalam menyambut 1 Muharram 1444 Hijriah, perjalanan waktu yang terus berputar hendaknya digunakan untuk melakukan kegiatan yang bermanfaat, baik untuk kehidupan dunia maupun kehidupan akhirat”. ujar beliau.
Tidak lepas menuturkan harapan untuk masyarakat Kabupaten Bungo, senantiasa sejahtera, aman dan nyaman.
Sementara itu penyampaian Ustadz Ridwan di sesi tausiyah di acara tersebut, mengajak para Jama’ah untuk selalu bersyukur atas nikmat yang Allah kucurkan.
“Momentum peringatan tahun baru Islam ini mari kembali kita tingkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT dan untuk selalu mensyukuri nikmat yang Allah berikan kepada hambanya”tutupnya.
( lim / Dobrak.id )