Sport  

Messi Disebut Dukung Xavi Gantikan Koeman di Barcelona

Messi Disebut Dukung Xavi
Lionel Messi Dukung Xavi Latih Barcelona

Dobrak.id – Messi Disebut Dukung Xavi. Lionel Messi disebut mendukung Barcelona untuk merekrut Xavi sebagai pelatih anyar menggantikan Ronald Koeman yang baru saja dipecat.

Koeman dipecat oleh Barcelona pada Rabu (27/10) malam waktu setempat. Kekalahan Blaugrana dari tuan rumah Rayo Vallecano dengan skor 0-1 jadi puncaknya.

Kekalahan itu membuat Barcelona tak kunjung keluar dari periode sulit. Barcelona asuhan Koeman hanya menang 4 kali dari 10 laga Liga Spanyol di musim ini.

Di Liga Champions, langkah Barcelona juga tak meyakinkan. Tim Catalan takluk dengan skor telak 0-3 dari Bayern Munchen dan Benfica.

Menurut laporan Cadena Cope seperti dilansir Metro, Presiden Barcelona Joan Laporta berencana menunjuk Xavi sebagai pelatih anyar dan telah bernegosiasi dengan mantan kapten mereka tersebut.

Messi Disebut Dukung Xavi
Lionel Messi Dukung Xavi Latih Barcelona

 

 

Cadena Cope juga mengklaim Messi yang bermain 11 musim dengan Xavi ingin mantan rekan setimnya itu menggantikan Koeman. Hal itu sudah dikatakan Messi sebelum meninggalkan Barcelona untuk bergabung dengan Paris Saint-Germain dengan status bebas transfer.

Xavi saat ini masih berstatus pelatih Al Sadd. Kesepakatan dengan klub asal Qatar itu untuk melepas Xavi demi melapangkan jalan kembali ke Barcelona belum terjadi.

Messi Disebut Dukung Xavi. Xavi tak menutupi keinginannya untuk melatih Barcelona di masa depan. Pernyataan itu dilontarkan Xavi dalam sebuah sesi wawancara dengan 20 Minutos.

“Itu adalah tujuan dan impian saya. Saya tidak pernah menyembunyikannya. Saya tidak tahu apakah itu akan terjadi atau tidak, apakah mereka akan membutuhkan saya atau tidak, tetapi saat ini saya senang berada di Al Sadd,” kata Xavi ketika itu.

Xavi sendiri menjalani karier yang terbilang sukses di Al Sadd. Total sudah tujuh gelar diraihnya bersama Al Sadd.

Sumber Artikel : cnnindonesia.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *