Dobrak.id, JAMBI – Dalam rangka memperingati World Stroke Day, Siloam Hospitals Jambi menggelar hybrid stroke healthtalk pada Sabtu (9/11), yang diikuti oleh komunitas kesehatan, rekanan hingga masyarakat.
Dalam kegiatan sosialisasi yang mengangkat tema Be #GreaterThen# Stroke ini, Siloam Hospitals Jambi menghadirkan 2 narasumber berkompeten dibidangnya, yaitu dr. Frans Ferdiansyah Spesialis kedokteran fisik dan rehabilitasi, dan dr. Harly M.T Lumban Taruan yang merupakan dokter spesialis neurologi.
Direktur Siloam Hospitals Jambi dr. Dini P. Defrin, MMRS menjelaskan, kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk partisipasi Siloam Hospitals Jambi dalam rangka memperingati World Stroke Day atau Hari Stroke Sedunia.
“Pastinya kita ikut berpartisipasi karena memang kita sudah lebih ready dan siap untuk penanganan pasien stroke. Dari awal pasien datang kita akan aktifkan code fast, khusus untuk pasien-pasien dengan onset stroke awal terutama untuk pasien yang menyadari kalau memang ada keluhan,” ujar dr. Dini.
Dirinya berharap dengan adanya sosialisasi tentang penyakit stroke ini, masyarakat lebih mengetahui bahwa Siloam Hospitals Jambi sangat siap menangani pasien stroke dari penanganan awal hingga bisa beraktivitas kembali.
“Kita sangat ready untuk menangani pasien-pasien stroke, disupport dengan fasilitas yang sangat lengkap, dokter yang berpengalaman dan ahli dibidangnya serta tenaga kesehatan lain yang terlatih sehingga Dari mulai diagnosa awal, pemeriksaan, pelaksanaan, sampai dengan rehabilitasi pasca stroke sehingga bisa beraktivitas. Kita punya CT scan, MRI, Dapat melakukan tindakan DSA hingga thrombectomy dengan dokter yang standby, serta fasilitas pendukung lain untuk mengobservasi dan terapi pasien stroke dan rehabilitasi pasca stroke ,” tambahnya.
Dalam sosialisasi ini, Siloam Hospitals Jambi juga mengadakan pemeriksaan tekanan darah dan gula darah gratis, Brain fit session, dan pemeriksaan gizi gratis untuk para peserta.