WOW! 2 JUTA TABUNG GAS ELPIJI 3KG DISIAPKAN SELAMA RAMADHAN

Dobrak.id – TANJUNG JABUNG TIMUR. Dalam mengantisipasi tingginya permintaan kebutuhan gas elpiji 3 kg pada bulan Ramadhan 1443 Hijriah. Pemerintah Daerah Tanjabtim menyiapkan stok gas elpiji 3 kg sebanyak 2 juta tabung lebih.

Jelang memasuki bulan suci Ramadhan 1443 Hijriyah, ketersediaan gas elpiji di Kabupaten Tanjabtim dipastikan aman, sebab alokasi gas dari distributor ke agen pangkalan akan terus dimonitoring atau dilakukan pengecekan berkala ketersediaannya. Ketersediaan gas 3 kg ini merata di 168 pangkalan resmi di 11 kecamatan dalam Kabupaten Tanjung Jabung Timur, dengan total kuota sebanyak 2 Juta 150 tabung yang disiapkan, berdasarkan pengajuan kuota gas sebelumnya.

Kabid perdagangan Disperindag Kabupaten Tanjabtim Aprinaldi saat di konfirmasi mengatakan, dari hasil monitoring serta pengecekan ke sejumlah agen dan pangkalan resmi, ketersediaan gas elpij 3 kg saat ini dapat memenuhi kebutuhan masyarakat, baik menjelang puasa sampai dengan hari raya idul fitri mendatang.  Untuk harga gas elpiji bersubsidi masih berkisar di angka Rp 19 Ribu per tabung. Sedangkan gas non subsidi sesuai dengan peraturan yang ditetapkan Pemerintah.

Aprinaldi menegaskan pemantauan ke sejumlah agen serta pangkalan gas elpiji tersebut akan dilaksanakan secara rutin. Hal tersebut guna menjaga kestabilan pasokan serta harga elpiji di pasaran, sekaligus guna memenuhi kebutuhan masyarakat. Untuk itu, kepada masyarakat agar tidak panik serta membeli gas sesuai dengan kebutuhan masing-masing selama bulan suci Ramadhan.

“Kabupaten Tanjabtim menghadapi bulan puasa ini, kita telah melakukan usulan di tahun 2021. ada penambahan kuota sebanyak 20 ribu tabung dari tahun sebelumnya.” tandasnya.

( ram/Dobrak.id )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *