WAWAKO MAULANA LANTIK FORUM RT KECAMATAN JELUTUNG

WAWAKO MAULANA LANTIK FORUM RT KECAMATAN JELUTUNG

Dobrak.id – Kota Jambi,  Wakil Walikota Jambi Maulana melantik serta mengukuhkan para pengurus forum komunikasi rukun tetangga, forum rt kecamatan jelutung. Maulana berharap forum rt menjadi jembatan dan perpanjangan pemerintah untuk menyampaikan program Pemerintah Kota Jambi. Pelantikan forum rt ini dilaksanakan di kantor camat jelutung. Pemilihan pengurus forum komunikasi rt tersebut sebelumnya dilakukan secara demokratis sesuai dengan peraturan walikota nomor 14 tahun 2021. Pada kesempatan ini maulana mengucapkan selamat kepada para pengurus yang telah terpilih dengan harapan dapat membawa aspirasi masyarakat.

Maulana juga mengatakan sebagai walikota tingkat 4, rt memiliki peran dalam menyampaikan program pembangunan pemerintah kota, Maulana mengatakan fungsi forum komunikasi ini sangat besar yaitu membangun silaturahmi pada seluruh forum rt kelurahan dan seluruh ketua rt yang ada di Kota Jambi yang jumlahnya ada sekitar 1.634.

Selain itu dalam acara pelantikan forum rt kali ini Maulana menyampaikan kabar gembira untuk para ketua rt, dimana pemerintah kota telah menganggarkan untuk kenaikan gaji ketua rt tahun 2024.

(Dobrak.id/Gus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *