Dobrak.id – JAMBI. Di momen peringatan hari Pahlawan, engurus Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Jambi menyambangi Markas Komando Renggiat Militer (Korem) 042 Garuda Putih (Gapu), Kamis (10/11/2022).
Pengurus SMSI Jambi berdialog langsung dengan Danrem 042 Gapu Brigjen TNI Supriono, membahas perkembangan Provinsi Jambi dan kiat untuk Provinsi ini di masa kini hingga akan datang.
Brigjen TNI Supriono mengapresiasi ketangguhan media dalam pengelolaan informasi hingga berguna bagi publik. Diantaranya informasi mengenai stunting dan inflasi yang terjadi di Provinsi Jambi.
Tidak luput perwira TNI ini memuji kehebatan masyatakat Provinsi Jambi, atas kekompakannya dalam penanganan masalah.
“Kemarin kita sudah menanam cabai, habis panen kita tanam lagi, kemudian kita juga peduli kebersamaan bersama masyarakat. Di Jambi ini kompak, apabila ada persoalan semua bergerak bersama-sama menyelesaikannya,” kata Brigjen TNI Supriono, saat didampingi Kasrem 042/Gapu, Kolonel Inf Ali Aminudin dan Kapenrem 042/Gapu, Mayor Inf R M Hatta, dihadapan insan SMSI Provinsi Jambi.
Beliau turut menegaskan, media harus ditempatkan bersama-sama sebagai fungsi kontrol di bawah.
Rencananya beliau bersama jajaran akan beraktivitas di Kampus dalam Provinsi Jambi, dalam rangka meningkatkan kebersamaan dengan Mahasiswa untuk menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia.
“Kami melihat mahasiswa itu yang membawa nadi ke depan. Jangan sampai hilang NKRI dan Pancasila itu,” tegasnya.
Sementara itu keterangan Ketua SMSI Jambi, Mukhtadi Putra Nusa, di kunjungan ini melaporkan hasil Rapat Kerja Pimpinan Nasional (Rapimnas) SMSI di Mabes TNI AD beberapa waktu lalu.
“Kami saat Rapat Kerja Pimpinan Nasional SMSI di Mabes TNI AD, dilatih mengenai mempertahankan negara di tengah gencarnya perang siber dunia maya,” kata Mukhtadi saat didampingi jajaran beliau dalam organisasi SMSI Jambi.
TNI dengan SMSI memang memiliki hubungan yang solid sejak lama, salah satu bentuknya Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman berjabatan sebagai Ketua Dewan Penasihat SMSI Pusat.
Mukhtadi juga dapat dikatakan sebagai orang yang senior di dunia Pers, beliau pun kini mengemban jabatan sebagai General Manager Jambi Televisi (Jambi TV).

Selain menyampaikan mengenai Rapimnas, Mukhtadi Putra Nusa juga menjelaskan, bahwasanya akhir tahun 2022 ini ada tiga agenda besar SMSI Provinsi Jambi, yakni pelantikan pengurus yang rencananya dilaksanakan ketika 19 November, Porwanas tanggal 21 November di Malang dan Rakernas di Jakarta tanggal 28 November.
“Ke depan kita (SMSI Provinsi Jambi) tetap akan membangun kerja sama yang baik,” terangnya.
( lim / Dobrak.id )