Dobrak.id – JAMBI. Pemantapan Pelantikan Pengurus Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Provinsi Jambi terus dilakukan. Pelantikan akan dilakukan ketika 19 November 2022, di Hotel Aston Jambi.
Acara tersebut akan dihadiri langsung Gubernur Jambi Al Haris dan Ketua SMSI Pusat Firdaus.
Ketua panitia pelantikan Reza mengatakan, adanya jadwal kehadiran Gubernur Jambi Al Haris nanti, setelah panitia pelantikan bertemu langsung dengan Kepala Daerah ini guna mengundang beliau.
“Alhamdulliah Gubernur menyambut baik dan menyatakan akan hadir,” terang Reza.
Lebih lanjut Reza katakan, panitia juga telah mengundang Kepala Daerah lainnya untuk hadir.
“Saat ini undangan sudah mulai kita sebarkan, kita juga mengundangan para Kepala Daerah lainnya,” sebut Reza Pemimpin redaksi Jambiindependent.com.
Berikutnya berdasarkan keterangan Pimpinan Jernih.com Safii, tempat pelaksanaan dipastikan tetap di Hotel Aston, Jambi.
“Tempatnya kami pastikan di Hotel Aston Jambi,” kata Safii.
Sementara itu kata Sekretaris SMSI Provinsi Jambi Pipin, koordinasi dengan SMSI pusat terus dilakukan dan dipastikan pelantikan akan dihadiri ketua Umum SMSI Pusat, Firdaus dan beberapa pengurus pusat lainnya.
“Kita sudah dapat kepastian bahwa pelantikan dihadiri Ketua Umum pusat,” ujar Pipin Pemimpin media online Jambi Update.
( lim / Dobrak.id )