NYOBLOS DI TPS 32, GUBERNUR AL HARIS AJAK MASYARAKAT JAGA PEMILU DAMAI

NYOBLOS DI TPS 32, GUBERNUR AL HARIS AJAK MASYARAKAT JAGA PEMILU DAMAI

Dobrak.Id – Kota Jambi, Gubernur Jambi Al Haris  pada rabu siang 14 februari 2024, menggunakan hak pilihnya di TPS 32. Usai memilih Gubernur Al Haris mengajak masyarakat untuk ikut mengawal pemilu dan menggunakan hak pilih dengan baik.

Gubernur Jambi Al Haris pada rabu siang 14 februari 2024, menggunakan hak pilihnya di TPS 32 yang berlokasi di Lorong Ibrahim Kota Jambi yang tidak jauh dari kediaman pribadinya. Al Haris tiba di TPS sekitar pukul 12.00 siang. Ia menggunakan hak pilihnya melalui daftar pemilih khusus atau DPK, karena baru memindahkan alamat domisili dari Kabupaten Merangin ke Kota Jambi. Meskipun begitu Gubernur Al Haris tetap dapat memilih semua surat suara, baik pilihan Presiden dan Wakil Presiden serta Wakil Rakyat  DPR RI, DPD RI, Dprd Provinsi dan Kabupaten Kota.

Usai menggunakan hak pilihnya, Gubernur Al Haris mengajak masyarakat untuk mengawal pemilu damai. Ia juga menghimbau masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya dengan baik serta memilih presiden dan wakil presiden serta wakil rakyat sesuai dengan hati nurani.

Dalam kesempatan ini, Gubernur Jambi terlihat datang sendiri tanpa di dampingi istrinya Hesnidar, karena hesnidar dan anggota keluarga lainnya menggunakan hak pilih di Kabupaten Merangin.

(Dobrak.id/Nur)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *