Dobrak.id – Banten, Komisi II DPRD Provinsi Jambi melakukan studi banding ke Dinas Kelautan Dan Perikanan Provinsi Banten. Dari kunjungan ini Komisi II mendorong pemprov untuk lebih meningkatkan budidaya ikan air tawar. Komisi II DPRD Provinsi Jambi mendorong Pemerintah Provinsi Jambi membuat suatu gagasan yang dapat meningkatkan perekonomian masyarakat Jambi di bidang budidaya perikanan air tawar. Hal itu diungkapkan oleh Wakil Ketua Komisi II DPRD Provinsi Jambi Abdul Hamid selepas melaksanakan studi banding ke Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Banten belum lama ini.
Hamid mengatakan dari kunjungan ini, Komisi II sudah banyak mendapatkan masukan dari Pemerintah Provinsi Banten terkait pengembangan budidaya ikan air tawar, khususnya menggunakan varietas unggulan. Oleh karena itu pihaknya pun mendorong Pemerintah Provinsi Jambi membuat suatu gagasan-gagasan agar kebutuhan ikan untuk masyarakat jambi bisa terpenuhi, serta dapat meningkatkan perekonomian masyarakat dan petani ikan di jambi.
(Dobrak.id/Gus)